Jangan Lakukan Cara PDKT yang Basi

Februari 21, 2020
Nasi basi atau apapun yang sifatnya basi tentu tidak mengenakkan lagi. Sama halnya dengan cara mendekati, berkenalan atau PDKT dengan seorang wanita. Cara PDKT yang basi hanya “dimakan” oleh wanita-wanita yang sangat “kelaparan”. Zaman berubah, cara juga harus berubah. Wanita menarik hanya akan tertarik dengan pria menarik yang mengunakan cara-cara PDKT yang menarik pula. Itu rumusnya! Jangan salahkan siapa-siapa kalau telepon Anda tidak diangkat, sms Anda tidak dibalas, ajakan pertemuan Anda ditolak. Itu karena cara PDKT anda yang super duper basi.


https://www.why-com.com/2020/02/jangan-lakukan-cara-pdkt-yang-basi.html

Disisi lain, perlakuan dingin sang wanita membuat pihak lelaki semakin penasaran dan hampir-hampir mati dalam harapan. Wajar memang jika Anda selalu menginginkan apa yang tidak bisa Anda dapatkan. Tapi bersikaplah wajar jika memang hal tersebut betul-betul tidak bisa didapatkan. Imam Ali pernah berkata; “ Janganlah engkau mengejar seseorang yang tidak ingin dikejar. “ Seperti meminum air garam, semakin diminum semakin menghauskan. Semakin Anda matian-matian mengejar, semakin tak terkejar pula wanita tersebut. Anda berjalan, dia berlari. Anda berlari, dia terbang. Anda terbang, dia menghilang. Frustasi? Tenang dulu! Pahami kesalahan-kesalahan Anda dalam PDKT dengan merenungi artikel berikut; Cara PDKT yang Basi;


1. Terorisme ; SMS-Telepon-Bertemu

Apa yang membedakan Anda dengan pelaku terorisme? Menghujani ponsel wanita dengan sms-sms pertanyaan sudah makan atau penyataan selamat pagi,siang dan malam. Mungkin juga selamat subuh, selamat magribh, selamat senja, selamat sore, selamat petang dan selamat-selamat lainnya. Jika tidak dibalas, dan kebanyakan tidak dibalas; selamat berduka! Belum lagi dengan menelpon dia 2 kali sejam. Hitung-hitungnya, dalam sehari Anda menelponnya sampai 48 kali, dalam seminggu 336 kali dan dalam sebulan 1440 kali panggilan telpon Anda ke ponselnya. Kalau SMS dan telpon Anda diabaikan, sudah barang tentu ajakan bertemu dari Anda juga ditolak.

Kalau sudah begini, persamaan Anda dengan pelaku terorisme adalah sama-sama meneror ketenangan dan kesenangan hidup wanita tersebut. Anda mengatakan itu adalah pengorbanan cinta. Dia mengatakan sikapmu itu membuatnya menjadi korban derita. Perasaan tidak bisa dipaksakan. Kalau dia memang suka, tentu dia akan membalas sms Anda, menelpon balik Anda atau bahkan mengundang Anda untuk bertamu di rumahnya. Hal paling wajar yang dapat Anda lakukan jika sudah ditolak seperti ini adalah dengan menerima kenyataan, menyadari kesalahan sembari memperbaikinya pada wanita yang lain. Biasanya, efek dari cara yang pertama akan membuat lekaki tersebut terkesan;


2. Bukannya Misterius, Malah Horor

Tuhan selalu menjadi perhatian dan dicari-cari oleh para pencari sejati karena sifatnya yang misterius. Wanitapun demikian, sangat penasaran, mencari dan menggali mengenai lelaki yang sifatnya misterius. Tapi, jika Anda melakukan tindakan terorisme konyol seperti tadi, Anda bukannya terkesan misterius, malah terkesan horor. Dan hal tersebut takkan membuat wanita menyukai Anda. Itu justru membuatnya takut saat didekati Anda. Penyakit besar harapan yang membuat Anda menjadi teroris dan berujung pada kesan horor adalah penyebab kegagalan PDKT Anda. Kenali penyakit ini dengan segera. Namun terkadang, penyakit kejiwaan seperti ini malah tidak dijiwai atau tidak disadari telah menjangkit diri Anda. Mana ada orang gila yang memahami bahwa dia dalam kondisi kegilaan.

Memang, adalah hak Anda sepenuhnya untuk menyukai siapa saja. Tapi rasa suka Anda yang tidak wajar tersebut akan menciptakan ketidaksukaan orang lain terhadap Anda. Anda harus tahu batas-batas dan menghargai privasi orang lain. Jika tingkat ketakutan dan ketergangguan wanita sudah memuncak, bisa-bisa Anda dilaporkan pada pihak yang berwenang. Dan sungguh tidak lucu kalau Anda dipenjara hanya karena tidak mampu membatasi harapan Anda yang kelewat besar itu. Semoga PDKT Anda tidak basi, yah!

3. Traktir ; Dompet Kosong, Hasil Kosong

Kebanyakan, para lelaki yang satu tahap lebih maju (tapi tahap terakhirnya tetap penolakan) selalu membayarkan wanita tiket nonton, makanan bahkan membelikan boneka atau baju yang lagi tren. Katanya, itu laki banget. Sejak kapan parameter kelaki-lakian seseorang diukur dari membayarkan wanita segala-galanya? Iya kalau Anda lagi ada duit, kalau tidak? Utang lagi, utang lagi. Kabarnya buruknya adalah “menyogok” wanita adalah cara PDKT yang basi. Anda menyogoknya karena Anda ingin terlihat baik dan berharap dia menyukai Anda lalu kalian hidup bersama selamanya. Sayang, kenyataannya tidak sesederhana itu. Anda jadi kebiasaan membayarkannya. Karena kalau Anda menolak, Anda menjadi terlihat tidak baik di depannya. Dan itu memperkecil harapan Anda untuk hidup bersamanya.

Menyedihkan melihat banyak lelaki yang tidak tahu kalau rasa tertarik itu tidak bisa dipaksakan dengan suapan atau sogokan apapun. Saya tidak mengatakan untuk selamanya tidak membayari wanita makan atau nonton. Tapi bersikaplah sewajarnya, Anda dan dia baru proses PDKT, bukan suami –istri. Ujung-ujungnya, dompet Anda kosong, hasil juga kosong!PDKT anda haruslah PDKT yang wajar. Karena tidak sedikit lelaki PDKT dilakukan hanya untuk “terlihat baik” di depan wanita. Ketika ditolak, berhentilah kebaikan-kebaikan tersebut. Terbukalah topeng Anda yang sesungguhnya. Berbuatlah baiklah dalam PDKT dengan niat tulus, ditolak atau diterimanya cinta Anda tidak akan menggugurkan keberlanjutan kebaikan Anda.

Tapi cara ini yang banyak dilakukan lelaki-lelaki? Ok,ok ! Lalu mengapa wanita target Anda harus memilih Anda, sementara cara basi yang Anda lakukan sama dengan cara basi yang kebanyakan lelaki lain lakukan? Itulah mengapa Anda jomblo! Oh, Anda tidak jomblo. Anda diterima? Tolong jawab ini; apa yang membuat wanita tersebut tertarik pada Anda. Sogokan uang Anda atau diri Anda? Bagaimana jika Anda jatuh miskin atau pura-pura miskin? Karena wanita tidak pernah tertarik pada lelaki yang bersedia menyogok sebanyak mungkin demi kehadiran seorang wanita untuk melengkapi hidupnya.

4. Pahlawan dalam Kisahnya Sendiri

Wanita mencari-cari pahlawan sejati yang berkuda putih, bukan pahlawan dalam kisahnya sendiri. Setiap manusia akan menjadi pahlawan dalam kisahnya masing-masing. Bisakah Anda menjadi pahlawan dalam kisah orang lain? Apalagi orang lain yang dimaksud adalah wanita idaman Anda. Bercerminlah, Anda ini pahlawan sejati atau sekadar pemimpi? Pemimpi yang sedang bermimpi menjadi pahlawan sejati. Anda tidak mendapatkan apa yang tidak Anda lakukan. Dengan kata lain, Anda hanya mendapatkan apa yang Anda lakukan. Anda akan tetap jomblo jika Anda melakukan cara-cara basi yang selama ini membuat Anda jomblo. Jika Anda ingin berhenti jomblo, lakukan cara-cara baru yang sesuai dengan tantangan zaman.


Jadi, berhentilah mengeluhkan nasib atau bahkan menyalahkan Tuhan. Sekadar bermimpi tanpa aksi hanya berpotensi membuat Anda mungkin berhasil. Dan itu belum berhasil. Keberhasilan usaha Anda bergantung dari kesesuaian antara mimpi dan aksi Anda. Apakah cara kami memaparkan kesalahan-kesalahan dalam PDKT agak menusuk? Kami memaparkannya dengan cara-cara yang baru. Karena dengan cara-cara yang basi Anda masih tidak sadar bahwa cara PDKT anda benar-benar basi. Baunya hampir tercium kesini. Buanglah dan gantilah dengan cara yang baru. Sejatinya, bukan hanya lelaki yang melakukan PDKT atau sebaliknya. PDKT yang baik adalah kedua-duanya saling melakukan PDKT. Agar kedua-duanya berusaha mengembangkan kepribadiannya dan menambah tingkat ketertarikannya.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »