3 Cara Sehat Menghambat Penuaan Kulit

Februari 17, 2020
Sebuah hal yang wajar bagi setiap pria maupun wanita melakukan berbagai cara untuk menjaga penampilannya agar tetap sempurna, baik itu masih berstatus single maupun bagi mereka yang telah berstatus suami istri. Penampilan merupakan hal yang paling banyak diperhatikan, bagi pria lajang penampilan adalah salah satu cara untuk menarik perhatian wanita. Sementara bagi pasangan suami istri penampilan tentu saja hal penting untuk menunjang keharmonisan dan juga kehangatan dalam rumah tangga mereka. Namun satu hal yang tidak dapat mereka hindari adalah menjadi tua. Dalam kehidupan menjadi tua adalah sebuah hal yang pasti terjadi dan tidak dapat terbantahkan. Karena secara alami tidak hanya usia yang akan terus bertambah, tapi seluruh organ tubuh termasuk kulit Anda pun akan itu menua.


https://www.why-com.com/2020/02/3-cara-sehat-menghambat-penuaan-kulit.html

Usia yang semakin  bertambah setiap tahunnya akan membuat kulit mulai kehilangan kelembaban yang akhirnya akan mudah membuatnya menjadi rapuh dan rusak. Saat Anda berada dalam kondisi seperti itu, mungkin kebanyakan orang khususnya wanita mereka akan melakukan berbagai cara untuk menghambat proses penuaan kulitnya. Tapi Anda pun tidak usah khawatir karena untuk menghambat penuaan kulit ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan, antara lain:


Olahraga Teratur

Berolahraga memang memiliki banyak manfaat terhadap kesehatan. Tapi pada kenyataannya berolahraga juga tak hanya bermanfaat untuk kesehatan tubuh melainkan juga bermanfaat pada kulit. Dengan berolehraga secara teratur membantu Anda menjaga kekencangan kulit. Jika Anda tidak memiliki waktu yang lebih untuk berolahraga pada pusat kebugaran, maka Anda dapat berolahraga ringan seperti berjalan.


Kurangi Stres

Stres adalah salah satu gangguan psikologis yang memiliki pengaruh yang buruk terhadap kondisi kesehatan. Bahkan stres juga dapat mempercepat penuaan karena memicu meningkatnya hormon kortisol yang menjadi penyebab utama munculnya garis kerutan pada kulit. Maka dari itu sebaiknya mulai sekarang kurang stres.


Diet Sehat

Diet sehat tak hanya bermanfaat untuk mengurangi masalah obesitas Anda. Tapi dengan diet juga membantu Anda menghambat penuaan pada kulit. Sebaiknya saat diet Anda mengkonsumsi makanan-makanan sehat seperti ikan tuna, salmon yang membantu Anda menjaga kelembaban kulit. Selain itu Anda jug sebaiknya mengkonsumsi biji-bijian yang mengandung anti oksidan tinggi serta buah-buahan dan sayuran segar.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »