Anda sedang PDKT? Lakukan Cara Berikut

Februari 21, 2020
Berbicara mengenai cara atau strategi mendapatkan perhatian orang lain bukanlah berbicara mengenai trik-trik khusus untuk membohongi orang lain. Anda hanya mendapatkan perhatian yang tulus dari orang lain jika Anda memerhatikan dengan tulus pula. 9 dari 10 lelaki yang menembak setelah berlelah-lelah dalam PDKT berujung pada penolakan. Mengapa? Pasti ada formulasi khusus untuk membuat PDKT Anda berhasil. Niat baik saja tidak cukup, cara-caranya juga harus baik. Mungkin, doi sebenarnya tertarik juga pada Anda. Tapi karena cara Anda, ketertarikannya perlahan-perlahan mengendor. Sekarang, mari mempelajari cara PDKT yang betul-betul PDKT;

https://www.why-com.com/2020/02/anda-sedang-pdkt-lakukan-cara-berikut.html

1. Tampil Menarik secara Konsisten

Ketampanan dan kekayaan hanyalah faktor pendukung. Tidak sedikit si kaya yang mengeluh bahwa dia dicintai karena hartanya. Begitu jatuh miskin, jatuh pula harga dirinya di depan wanita tersebut. Anda juga biasa melihat lelaki yang tidak tampan-tampan amat jalan dengan wanita super cantik. Anda sontak memfitnah lelaki tersebut telah menggunakan santet. Ya, dia menggunakan santet (cara) yang tidak Anda ketahui. Seandainya Anda tahu, Anda juga melakukannya. Wanita hanya tertarik pada pria yang menarik. Bagaimana cara tampil menarik? Pertanyaan yang bodoh! Hal apa yang dilakukan wanita sehingga membuat lelaki tertarik. Atau lihatlah perilaku teman lelaki Anda yang selalu berhasil membuat wanita tertarik. Salah satunya sikap. Entah itu bersikap dalam tindakan, maupun sikap dalam berpakaian. Sederhananya seperti ini; Jika kehadiran Anda dalam teman pergaulan Anda selalu dihindari atau minimal kurang dibutuhkan, jangan berharap wanita akan tertarik pada Anda atau membutuhkan Anda. Teman yang sudah lama mengenal Anda saja tidak tertarik, apalagi wanita yang belum mengenal Anda. Kalau Anda lelaki, bersikaplah sebagaimana lelaki . Kecuali jika Anda adalah wanita yang terjebak dalam seroang raga lelaki. Bersikaplah sewajarnya.

2. Perhatikan Respon Wanita yang Anda Temui

Jika Anda telah tampil menarik secara konsisten, maksudnya tampil menarik kapan dan dimana saja, perhatikan respon setiap wanita yang Anda temui. Jangan hanya tampil menarik di depan wanita idaman Anda saja. Karena pada hakikatnya, semua wanita adalah berpotensi menjadi jodoh Anda. Konsistensi Anda akan menjadi habit. Itulah mengapa lelaki yang membuat banyak wanita tertarik tidak sanggup lagi menjelaskan apa yang membuat wanita tertarik. Tampil menarik sudah menjadi kebiasaannya. Hal itu alamiah terjadi, tidak dibuat-buat. Berbuat baik dan tampil menarik jangan karena PDKT saja, jadi kalau Anda ditolak perbuatan baik dan penampilan menarik tidak berhenti. Berbuat baiklah dan tampillah menarik pada siapa, dimana dan kapan saja. Tapi cintailah satu orang saja. Jangan dulu bahas cinta-cintaan kalau masih dalam tahap ini. Belum makan sudah cuci mulut. Kalau masih dalam tahap PDKT, bukan nikah , bersikaplah sebagaimana orang PDKT pada umumnya. Bersikaplah sewajarnya.

3. Nikmati Setiap Proses yang Anda Lakukan

Semakin Anda berharap besar pada hasil yang memuaskan semakin berpotensi pula Anda menuai kekecewaan. Nikmati setiap proses yang Anda lakukan. Semakin terang-terangan Anda menjelaskan totalitas cinta Anda, semakin terang-terangan dan total pula wanita menjauhi Anda. Tujuan PDKT adalah untuk mendapatkan wanita yang Anda inginkan. Anda bias saja PDKT sekaligus ke banyak wanita. Yang salah adalah ketika Anda berpacaran atau bahkan menikah dengan beberapa wanita. Sekali lagi, bersikaplah sewajarnya.

Selamat ber-PDKT dan bersikaplah sewajarnya!

Artikel Terkait

Previous
Next Post »